HANDPHONE

Saturday, February 17, 2007

MOTO RAZR maxx V6 Ferrari

Dua pabrikan terkemuka beda pangsa pasar ini mencoba berkolaborasi menciptakan sebuah piranti telekomunikasi. Tepatnya Motorola dan Ferrari. Dan ponsel hasil teluran keduanya ini akan dinamai MOTO RAZR maxx V6 Ferrari Challenge Mobile Phone Limited Edition. Secara garis besar fitur ponsel masih sama seperti versi aslinya. Yakni kam­era berkekuatan 2 MPx, layar internal berkekuatan 262 ribu warna, jaringan support 3.5G (HSDPA dan tri band GSM), serta hadirnya slot tambahan berupa microSD. Dan hasil kolaborasi itu diwujudkan dengan menambahkan beberapa item ke dalam body Motorola RAZR maxx V6 Ferrari ini.Ketika dinyalakan atau dimatikan, ponsel akan mengeluarkan sound effect, gambar mesin dari mobil Ferrari F430, serta background Ferrari dalam layar internal ponsel.

Karena sifatnya yang terbatas itulah, tidak salah bila ponsel dilepas dengan harga yang lumayan mahal ketimbang versi aslinya. MOTO RAZR maxx V6 Ferrari Challenge Mobile Phone Limited Edition sedianya akan dipasarkan sekitar US$630 atau sekitar 6 jutaan. Dan dalam satu paket penjualan nanti, ponsel akan dibekali leather case.

Spesification Motorola Razr maxx v6:

Network: HSDPA/ GSM 900/ 1800/ 1900 MHZ, Dimension: 104 x 53 x 15 mm, Heavy: 105 gram, Screen: Internal (TFT, 262k,240 x 320 pixel), Ekstemal (65k,120 x 160 pixel), Ringtones: Polyphonic, Mp3, Memory: Phonebook 1000,50 MB internal memory, microSD (TransFlash), Camera: 2 MP, 1600x1200 pixel, Video, Vga (video call camera), Messaging: SMS, EMS, MMS, Instant messaging, Fitur: Data GPRS class 10, Edge Class 10, HSDPA 3.6 Mbps, Bluetooth with A2DP, Usb, Browser WAP 2.0/xl-JTML, Html (Opera 8), Games, Video calling and download, Java MIDP 2.0, Mp3/AAC/AAC+ player, T9, Organizer, Calculator, Voice memo, Battery: Li-ion 940 mAh, Stand-by 375 hours, Talk time 3 hours

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]



<< Home



 

TrafficG.com - The best site on the net for *free* Website promotion!